Poppy Bunga dan Glenca Chysara
Siapa yang tak kenal artis cantik Glenca Chysara? Dalam perannya sebagai Elsa ia sukses mencuri perhatian publik. Bakat aktingnya yang ini rupanya juga menurun dari keluarga yang juga terjun ke dunia hiburan. Salah satunya Poppy Bunga yang ternyata memiliki hubungan darah dengan Glenca Chysara. Poppy Bunga dikenal sebagai artis sinetron dan FTV yang sudah lama melintang di dunia hiburan. Dirinya memulai karier sebagai artis diketahui sejak 2004 silam. Sama-sama berkarier di dunia hiburan, tante dan keponakan ini bahkan sering disebut memiliki wajah yang mirip bak saudara kembar. Sejumlah momen kebersamaan juga kerap diabadikan keduanya melalui akun Instagram pribadi.
Hubungan tante dan keponakan selebriti ini memang dikenal cukup dekat. Nggak heran jika keduanya kerap habiskan waktu bersama dan abadikan momen manis mereka. Meski hubungan keduanya sebagai tante dan ponakan, namun jarak usia Poppy Bunga dan Glenca Chysara berbeda 5 tahun.
Mona Ratuliu dan Kesha Ratuliu
Artis cantik Mona Ratuliu mengaku kalau seringkali ia dikira ibu kandung dari Kesha Ratuliu. Karna menekuni pekerjaan di bidang yang sama Mona dan Kesha pun selalu menjadi perhatian publik. Mona pun menjelaskan kembali hubungannya dengan Kesha. Mona menganggap wajar orang lain mengira ia adalah ibunya.
Sebab Kesha yang merupakan keponakannya itu memiliki hubungan yang sangat hangat dengan Mona semenjak ia berusia belia. Saking seringnya dikira ibunya Kesha, Mona mengatakan ia pernah sampai disebut punya anak di luar pernikahan. Netizen kini malah bertanya-tanya sosok ibu kandung Kesha. Ia menjelaskan bahwa ibunya tidak suka dengan sorotan kamera.
Ashanty dan Millen Cyrus
Pemilik nama lahir Muhammad Milendaru Prakasa Samudero itu juga merupakan keponakan dari istri musisi Anang Hermansyah, Ashanty. Pada 2015, Millen mulai dikenal publik karena ia seringkali tampil bersama Aurel Hermansyah, putri sambung Ashanty. Mereka juga tak jarang memajang foto kebersamaan di media sosial kala itu.
Perlahan, ia menjajal dunia hiburan Tanah Air sebagai figur publik, selebgram, dan model. Sayangnya pada tahun 2020 Millen Cyrus yang ditangkap polisi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.Kala itu, Ashanty sebagai tantenya enggan berkomentar.
Alika Islamadina dan Alya Rohali
Nama Karis Alika Islamadina atau yang dikenal Alika Islamadina sendiri tentunya sudah tak asing di telinga masyarakat Indonesia. Rupanya, ia adalah keponakan Alya Rohali. Alika salah satu penyanyi berbakat Indonesia. Single pertamanya yang berjudul ‘Sahabat Tersayang’ mendapatkan 3 AMI awards. Yaitu Penyanyi anak terbaik, album anak terbaik (Alika), dan komposisi musik lagu anak terbaik tahun 2006.
Namanya pun melambung lantaran ia pernah bergabung kedalam girl grup Princess yang merupakan garapan dari musisi Kevil Aprilio. Menjadi seorang publik figur dan bagian dari keluarga besar Alya Rohali tak heran jika penyanyi berusia 26 tahun ini pun juga menjadi perhatian publik.
Ayu Aulia dan Astrid Kuya
Nama Ayu Aulia kini sedang menjadi sorotan publik lantaran ia memperlihatkan video tengah berciuman mesra dengan Zikri Daulay di media sosial. Ayu Aulia merupakan model, penyanyi, dan konten kreator yang lahir di Bogor, dan sekarang umur 29 tahun. Berbeda dari Ayu dan Astrid Kuya, rupanya Ayu Aulia adalah sepupu dari Astrid Kuya yakni istri dari Uya Kuya. Hal itupun terungkap lantaran Ayu menggungah foto dengan Astrid.
“Kakak sepupuku yang cantik.. i miss u Sampai ketemu di Amerika @astridkuya” tulis Ayu di Instagramnya.